"Hari ini ada 25 unit yang dibagikan, pertama kali untuk tahun ini," ujar Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Maria Margaretha.

Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta menyalurkan 25 unit alat bantu dengar kepada penyandang disabilitas rungu, Selasa (1/9).

"Hari ini ada 25 unit yang dibagikan, pertama kali untuk tahun ini," ujar Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Maria Margaretha.

Ia menjelaskan, tahun ini pihaknya menyediakan 210 unit alat bantu dengar yang siap disalurkan. Pembagiannya akan dilakukan secara bertahap, dua kali dalam seminggu.

"Kalau untuk persyaratan, fotokopi KK, fotokopi KTP orang tua (jika masih di bawah umur) atau penyandang disabilitas yang mengajukan, foto seluruh badan, dan surat keterangan tidak mampu dari Kelurahan (PM1 SKTM)," terang Maria.

"Alat bantu dengar ini untuk semua usia, dari bayi hingga lansia. Harapan saya mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi penerimanya," tambahnya.

Salah satu orang tua penerima alat bantu dengar, Hamidah, mengungkapkan terimakasih atas bantuan alat bantu dengar ini. "Kami belum punya alat bantu dengar sebelumnya. Semoga dengan alat ini, bisa membantunya mendengar dengan baik," imbuhnya.

Posted in Berita on 01 Sep, 2021