Pelaksanaan vaksinasi bagi Komunitas Pemulung ini dilaksanakan oleh Unilever Indonesia, berkolaborasi dengan Sentra Vaksinasi Sarvian, Ikatan Pemulung Indonesia dan Pemprov DKI Jakarta, dalam hal ini Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Maria Margaretha, bersama Kepala Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Timur, Purwono, meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi Komunitas Pemulung di RT 009/010 Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (11/9).

Pelaksanaan vaksinasi bagi Komunitas Pemulung ini dilaksanakan oleh Unilever Indonesia, berkolaborasi dengan Sentra Vaksinasi Sarvian, Ikatan Pemulung Indonesia dan Pemprov DKI Jakarta, dalam hal ini Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

"Ini merupakan dukungan dari sektor usaha untuk mempercepat laju vaksinasi, dengan memberikan akses vaksinasi kepada salah satu kelompok pekerja sektor informal yang sangat terdampak, yaitu komunitas pemulung," ujar Maria.

"Tentunya ini sangat baik sekali
mengingat pemulung termasuk kelompok rentan. Sehingga dengan adanya vaksinasi ini diharapkan dapat menciptakan kekebalan komunal di setiap kelompok masyarakat," tambahnya.

Kepala Sudin Sosial Jakarta Timur, Purwono, mengatakan vaksinasi COVID-19 kepada Komunitas Pemulung di Jakarta Timur telah dilakukan sejak 4 September lalu, di Kelurahan Rawa Terate, Kecamatan Cakung.

"Ada dua tahap. Pertama dilakukan di Rawa Terate pada 4 September. Untuk hari ini di Klender dengan jumlah terdaftar 150 orang. Keseluruhan vaksin yang diberikan adalah dosis pertama dengan jenis Astrazeneca," ujar Purwono.

"Kami harap program vaksinasi ini dapat mempercepat herd immunity secara lebih inklusif, agar semua warga Jakarta tervaksin tanpa melihat latar belakang apapun, sehingga dapat mencegah penularan COVID-19," sambungnya.

Dalam pelaksanaan program ini, Unilever Indonesia menggandeng Puskesmas setempat untuk menyediakan fasilitas vaksin keliling dari Sentra Vaksinasi Serviam. Pada tahap awal, Unilever Indonesia menghampiri titik-titik lokasi yang banyak ditinggali komunitas pemulung di Jakarta Timur. Ke depannya, diharapkan program vaksinasi ini dapat menyentuh komunitas pemulung di berbagai daerah lainnya, sehingga herd immunity bukanlah angan semata.

Posted in Berita on 11 Sep, 2021