Penyuluh Sosial dan Pekerja Sosial Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta bersama Pelopor Perdamaian memberikan layanan dukungan psikososial atau trauma healing bagi warga terdampak kebakaran di kawasan Jalan Kayu Jati IV RT 004 RW 05, Kelurahan Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat (20/10).

Sebanyak 84 orang warga terdampak kebakaran yang terdiri dari 33 anak anak dan 51 orang dewasa mengikuti kegiatan layanan dukungan psikososial tersebut.

Sebagaimana diketahui menurut data Suku Dinas Sosial Jakarta Timur, sebanyak belasan rumah hangus terbakar, dan sekitar 27 Kepala Keluarga atau 145 jiwa harus mengungsi akibat kehilangan tempat tinggal pada peristiwa kebakaran yang terjadi Kamis (19/10) dini hari.

Ketua Sub Kelompok Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial (PSKBS) Dinsos DKI, Debby Elva Dwi Anggraeny mengatakan pihaknya melaksanakan kegiatan layanan dukungan psikososial ini tidak ada yang berbeda dari sebelumnya.

Namun kata dia, kendati demikian pihaknya sebelumnya telah melakukan assessment di lokasi tersebut guna mendata serta mengetahui kebutuhan yang diperlukan terutama dari sisi pemulihan psikologis para pengungsi warga terdampak kebakaran.

Adapun kegiatan layanan dukungan psikososial yang dilaksanakan kali ini berupa bernyanyi bersama, permainan isyarat dan teka teki, mewarnai, berdongeng untuk anak anak.

Selain memberikan kegiatan permainan dan hiburan edukasi tersebut pihaknya juga memberikan bantuan sandang serta peralatan tulis bagi warga yang mengikuti layanan dukungan psikososial diantaranya seperti selimut 25 lembar, pakaian daster 30 lembar, kaos kerah 30 lembar, tas ransel 24 buah, magic com 5 unit, wajan 5 buah, sodet 5 buah, panci 5 buah, sikat gigi 25 buah, pasta gigi 25 buah, sabun mandi 25 buah, shampo dewasa 25 buah, permen 24 kaleng, kertas concorde 3 set, puzzle 5 buah, alat permainan paud 5 buah, buku tulis 80 exemplar, ballpoint 80 buah, dan pensil 2B 80 buah.

Pihaknya berharap dengan adanya kegiatan layanan dukungan psikososial di lokasi ini. Warga terdampak kebakaran terutama anak anak dapat mengembalikan rasa kepercayaan dirinya serta menghilangkan kecemasan berkelanjutan.

Posted in Berita on 27 Oct, 2023