Turut hadir mendampingi Gubernur Anies yakni Plt. Asisten Kesejahteraan Rakyat, Uus Kuswanto; Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim; Kepala Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Premi Lasari; Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti; Ketua Umum BPP HIPMI, Mardani H. Maming; Camat Penjaringan, Depika Romadi; dan Lurah Penjaringan, Suharsono.

Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, meninjau pelaksanaan vaksinasi yang diselenggarakan Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) di Pasar Ikan Modern Muara baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (3/9).

Turut hadir mendampingi Gubernur Anies yakni Plt. Asisten Kesejahteraan Rakyat, Uus Kuswanto; Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim; Kepala Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Premi Lasari; Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti; Ketua Umum BPP HIPMI, Mardani H. Maming; Camat Penjaringan, Depika Romadi; dan Lurah Penjaringan, Suharsono.

"Capaian vaksinasi di DKI Jakarta adalah kerja kolektif, kerja kolosal, sehingga secara statistik capaian vaksinasi di DKI Jakarta di atas target yakni 119 persen. Ini bukan kerja sendirian, ini kerja kolektif, termasuk BPP HIPMI terlibat di situ," ujar Gubernur Anies.

Kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan sejak 2 hingga 4 September 2021 ini menyasar area kampung nelayan dan masyarakat sekitar. Sebanyak 3.500 orang ditargetkan mendapatkan pelayanan vaksinasi dan bantuan sembako.

Calon peserta vaksinasi, salah satunya berasal dari Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) sebanyak 85 orang, terdiri dari LKS Kumala sebanyak 39 orang dan LKS Sekar 46 orang. Dimana anggotanya merupakan warga marginal yang ada di sekitaran Jakarta Utara.

Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Premi Lasari, mengatakan pihaknya terus mendukung adanya program vaksinasi, agar dapat mencapai herd immunity (kekebalan kelompok) sehingga peluang tertular COVID-19 semakin kecil.

"Kami berupaya mendorong apa yang menjadi bagian dari Dinas Sosial, baik dari pilar sosial, seperti LKS, Karang Taruna, TKSK maupun PSM atau lainnya untuk mengikuti vaksinasi. Semoga dengan begitu, semakin cepat tercapai herd immunity atau kekebalan kelompok, sekaligus mencegah penularan COVID-19," imbuhnya.

Posted in Berita on 03 Sep, 2021