PSBK Harapan Jaya Pertemukan Warga Binaan dengan Keluarga Setelah Lima Tahun Terpisah

Pusdatin: 12 Nov 2025 19:03

Momen haru terjadi di Panti Sosial Bina Karya (PSBK) Harapan Jaya, ketika salah satu warga binaannya, Muhammad Zulfiqar, akhirnya kembali bertemu dengan keluarganya setelah lima tahun terpisah. Pertemuan itu berlangsung penuh haru ketika sang adik kandung datang menjemputnya di panti sosial tersebut.

Kepala PSBK Harapan Jaya, Taga Radja Gah, mengungkapkan rasa syukurnya atas kembalinya Zulfiqar kepada pihak keluarga.

“Salah satu warga binaan kami, telah dijemput oleh adik kandungnya tercinta. Ini menjadi contoh yang baik tentang bagaimana keluarga tetap memiliki kasih dan perhatian, meskipun sempat terpisah selama bertahun-tahun,” ujarnya.

Selama berada di PSBK Harapan Jaya, Zulfiqar mendapatkan pemenuhan kebutuhan dasar seperti makanan, tempat tinggal, serta pembinaan dan pelatihan keterampilan kerja. Hal ini bertujuan agar para warga binaan dapat mandiri dan siap kembali berbaur dengan masyarakat setelah masa pembinaan berakhir.

Taga menjelaskan bahwa saat ini PSBK Harapan Jaya menampung 156 warga binaan dari berbagai latar belakang. Beberapa di antaranya masih belum diketahui keberadaan keluarganya.

“Kami terus berupaya menelusuri dan menghubungkan kembali para warga binaan dengan keluarga mereka. Dukungan keluarga menjadi faktor penting dalam proses pemulihan sosial mereka,” tambahnya.

Pertemuan antara Zulfiqar dan keluarganya menjadi bukti nyata atas upaya pembinaan dan reunifikasi yang dilakukan PSBK Harapan Jaya. Momen seperti ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap sesama, terutama mereka yang tengah berjuang memulai kembali kehidupan yang lebih baik.

Berita Utama