Dinsos DKI dan Komisi E Ajak Anak Panti Nobar Film Edukatif

Pusdatin: 18 Apr 2025 18:54

Sebagai bagian dari upaya pemenuhan hak anak atas akses rekreasi dan hiburan yang sehat dan mendidik, Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Nonton Bareng (Nobar) Film “Jumbo” pada Kamis, 17 April 2025, bertempat di Metropole XXI, Jakarta Pusat.

Kegiatan ini diikuti oleh 100 anak dari lima panti sosial anak milik Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan dan tumbuh kembang anak-anak yang berada dalam pengasuhan panti.

Turut hadir dalam kegiatan ini Anggota Komisi E DPRD Provinsi DKI Jakarta, termasuk Ibu Elva Fahri Qolbina, S.Sos., serta Sekretaris Komisi E, Bapak Justin Adrian, bersama sejumlah anggota lainnya. Kehadiran mereka menjadi simbol nyata dukungan legislatif terhadap perlindungan anak dan penguatan layanan kesejahteraan sosial di DKI Jakarta.

Melalui kegiatan ini, anak-anak tidak hanya mendapatkan hiburan yang positif, tetapi juga merasakan kebersamaan serta perhatian dari berbagai pihak.

Berita Utama