Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Timur menyalurkan bantuan bagi warga terdampak kebakaran di Jalan Bekasi Timur Raya, RT 01 RW 016, Kelurahan Cipinang, Kecamatan Pulogadung. Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh staf Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial (Linjamrehsos) bersama Pendamping Sosial Korban Bencana kepada perwakilan warga dan aparatur setempat.
Plt. Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Timur, Rizqon Hermawan, mengatakan bantuan ini merupakan bentuk respon cepat pemerintah dalam memastikan kebutuhan dasar warga terdampak bencana terpenuhi. “Kami hadir untuk memastikan warga yang terdampak mendapat bantuan yang memadai, baik dari sisi pangan maupun kebutuhan sandang. Ini adalah bentuk kepedulian dan kehadiran negara di tengah masyarakat,” ujar Rizqon.
Bantuan yang disalurkan terdiri dari bantuan natura seperti beras, minyak goreng, biskuit, ikan kaleng, air mineral, hingga kebutuhan kebersihan rumah tangga. Selain itu, juga diberikan bantuan sandang, termasuk pakaian dalam, pakaian ibadah, popok untuk bayi dan lansia, alat mandi, serta perlengkapan kebersihan seperti sapu, alat pel, dan serokan air.
Sementara itu, penyebab pasti dari kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak kepolisian. Dugaan awal mengarah pada sumber api yang berasal dari dalam sebuah gudang, namun belum dapat dipastikan apakah disebabkan oleh korsleting listrik atau faktor lainnya.