Sejumlah warga binaan Panti Sosial Bina Netra Rungu Wicara (PSBNRW) Cahaya Batin turut tampil menawan dalam gelaran Konser dan Pameran Seni bertajuk "Goresan Warna dan Getaran Jiwa: Persembahan dari Hati" yang digelar di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Rabu (19/3/2025).
Konser dan pameran yang digelar oleh BAZNAS Bazis DKI Jakarta ini menampilkan karya-karya seniman difabel. Dalam kesempatan tersebut, sejumlah warga binaan PSBNRW Cahaya Batin tampil memeriahkan konser tersebut, mulai dari Pembacaan ayat suci Al-Qur'an hingga penampilan lagu rohani islam.